Sabtu, 17 November 2012

KETRAMPILAN TARIK BENANG Melukis dengan benang

Teman-teman kali ini, Bunda akan menampilkan ketrampilan tarik benang, caranya mudah, walau butuh juga keahlian agar tarikkan benang itu menjadi lukisan bunga yang indah......


siapkan :
  1. pewarna makanan 2 atau 3 warna 
  2. piring kecil isi air secukupnya
  3. benang kasur panjangnya silakan tentukan sendiri ya.... oya masing2 warna beda benang ya....
  4. kertas HVS
  5. Lap tangan 
Cara membuatnya :

  • lipat kertas HVS dahulu menjadi dua bagian, setelah itu buka lebar kembali
  • teteskan masing2 pewarna makanan pada piring yang telah diberi air hingga dirasa cukup warnanya
  • masukan benang kasur ke dalam piring tersebut hingga tenggelam dan berwarna
  • setelah itu angkat benang jangan lupa agak dilap sedikit, agar benang tidak erlalu basah.... karena jika terlalu basah hasil lukisan terlalu tebal dan dapat mengakibatkan kertas robek....
  • buat putaran atau lengkungan pada salah satu lipatan kertas HVS tadi
  • setelah dirasa cukup putaran atau lengkungan benang yg tekah kita buat tutup kertas dengan salah satu lipatan yg tidak dilukis.... 
  • tekan dengan sedikit tenaga, lalu tarik benang.... 
  • BISMILLAH...... wow hasilnya pasti menakjubkan....




oya teman-teman sebaiknya ketrampilan yang ingin kita buat bersama siswa/i, kita dulu para guru yang mencoba ya.......... agar hasilnya maksimal di depan anak-anak....... selamat mencoba.......
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts